Kalau kamu anak motor, pasti sudah pernah dengar kegiatan touring. Acara mengendarai motor bersama-sama dengan pecinta motor lainnya di komunitas, menuju ke lokasi tertentu. Dalam acara itu, banyak istilah-istilah yang sering digunakan oleh anak motor. Diantaranya Touring, Rolling, Kopdar, Night Ride dan Sunmori. Kalau kamu ingin tahu lebih jauh, simak penjelasan istilah berikut:
Touring
Touring sendiri ini sebenarnya adalah ajang untuk berkendara beriiringan dengan anggota komunitas motor, tapi tujuannya adalah keluar kota. Jarak yang ditempuh lumayan jauh. Biasanya diagendakan apabila ada perayaan atau ada anggota baru yang masuk. Touring ini sendiri ada 2 tipe yang berbeda, Tourjib atau Tour Wajib yang dibuka hanya untuk anggota komunitas saja. Sedangkan yang kedua adalah Tourgan atau Tour Gabungan, dimana perwakilan anggota komunitas lainnya juga ikut diundang.
Rolling
Berbeda dari Touring, Rolling Cuma dilakukan di sekitar wilayah komunitas saja. Jaraknya sendiri cukup dekat, biasanya dilakukan setelah ada agenda Kopi Darat. Di sini acaranya tidak terbatas bagi anggota komunitas tertentu saja, tapi kamu bisa menyapa komunitas motor lain.
Kopdar
Kopdar ini adalah singkatan dari Kopi Darat. Biasanya Kopdar ini diadakan seminggu sekali sebagai momen untuk berkumpul anggota komunitas anak motor. Kegiatan yang dilakukan bervariasi, tujuannya supaya antar anggota bisa membangun kearaban.
Mulai dari kegiatan social, saling membahas topik seputar hobi motor, berkenalan dengan anggota baru, atau sekedar kumpul-kumpul.
Night Ride
Sama seperti namanya, di kegiatan ini anak motor akan menikmati waktu berkendara di malam hari. Kamu bisa berkedara sambil menikmati pemandangan malam kota dan jalanan yang lebih kosong.
Sunmori
Sunmori ini singkatan dari Sunday Morning Ride, kegiatan berkendara motor sambil menikmati Minggu Pagi. Alasan Minggu Pagi menjadi pilihan tidak jauh berbeda dengan alasan Night Ride, karena kondisi jalanan tidak sepadat arus jalan di hari biasa. Selain di hari minggu juga bisa diadakan di hari Sabtu dengan nama Satmori. yang berarti Saturday Morning Ride.
Jadi, acara anak motor mana yang bakal kamu ikuti minggu ini?
Komentar
Berikan Komentar