fb track

Tips Memilih Bengkel Motor Terdekat yang Bagus dan Dapat Dipercaya

Tips Memilih Bengkel Motor Terdekat yang Bagus dan Dapat Dipercaya

Memilih bengkel motor terbaik tak bisa ditentukan hanya dari indikator jarak saja. Meski bisa ditemukan dengan mudah di sekitar rumah, belum tentu bengkel motor tersebut dapat memberikan pelayanan terbaik. Tentunya, kamu harus memastikan apakah bengkel tersebut sudah berpengalaman dan terpercaya.

Pasalnya, tidak sedikit bengkel yang mencurangi konsumen dengan memberikan diagnosa kerusakan palsu dan harga suku cadang yang dimahalkan. Oknum bengkel seperti ini pastinya akan sangat merugikan konsumen. Ada baiknya, mulai sekarang kamu memahami tips memilih bengkel motor terdekat yang bagus dan dapat dipercaya.

Tips Memilih Bengkel Sepeda Motor Terdekat

Perbaikan dan perawatan sepeda motor memang tidak bisa dilakukan sembarangan. Harus orang-orang yang ahli dan terpercaya di bidangnya yang harus menangani masalah-masalah seputar sepeda motor. Agar tidak salah mempercayakan bengkel sepeda motor, berikut beberapa tips yang perlu kamu tahu dalam memilih bengkel motor terdekat.

1. Jangan Lihat Jumlah Pengunjung

Bengkel motor yang ramai bisa karena berbagai hal. Misalnya harga yang terjangkau atau kerap ada melakukan promosi. Namun, harus diingat bahwa ramainya bengkel motor tidak menjamin kualitas dari para mekanik dan suku cadang yang disediakan. Sebab, tidak sedikit juga bengkel dengan montir yang sudah berpengalaman namun kalah pamor dengan bengkel-bengkel baru.

Tak hanya itu, bengkel motor yang ramai juga mengakibatkan antrean mengular hingga membuat mekanik kelelahan dalam bekerja. Hasilnya, pengerjaan jadi tidak maksimal dan mekanik akan sulit diajak konsultasi. Usahakan datang ke bengkel motor pada jam-jam yang tidak terlalu sibuk. Gunanya agar mekanik yang mengerjakan dapat sedikit lebih santai dan kamu punya waktu lebih banyak untuk berkonsultasi.

2. Cari yang Fleksibel

Kamu harus selalu siap dengan situasi terburuk karena musibah bisa datang kapan saja. Saat mengalami mogok tiba-tiba, tentu kamu harus mencari bengkel motor terdekat yang buka hingga larut malam. Atau ketika motormu rusak di akhir pekan, sudah pasti kamu harus mencari bengkel yang buka di hari libur sekali pun. Oleh karenanya penting bagi kamu mencari bengkel yang memiliki waktu operasional fleksibel agar bisa didatangi kapan saja.

3. Cari Bengkel dengan Mekanik yang Jujur

Memilih mekanik yang andal dalam mengatasi persoalan motor merupakan hal yang penting. Tapi satu hal yang tak kalah pentingnya adalah memilih bengkel dengan mekanik yang ramah dan jujur. Dengan mekanik yang jujur, pastinya akan timbul rasa percaya dari pelanggan. Sehingga saat kemudian hari kembali membutuhkan servis akan kembali mempercayakan ke bengkel yang sama.

Kamu tak perlu khawatir, beberapa bengkel sepeda motor mempekerjakan mekanik yang pernah bekerja di bengkel resmi. Para mekanik ini telah memiliki sertifikat dan sudah dibekali pelatihan khusus.

4. Pastikan Garansi

Saat selesai melakukan diagnosa kerusakan, umumnya bengkel akan memberikan rekomendasi suku cadang. Pada tahap ini kamu sebagai konsumen harus membandingkan biaya yang dikeluarkan dengan servis di bengkel resmi. Jika ternyata sama saja atau lebih mahal, maka ada baiknya kamu servis di bengkel resmi.

Apabila harganya jauh di bawah bengkel resmi, langkah selanjutnya kamu harus memastikan suku cadang yang dipakai memiliki garansi. Sehingga jika selama masa garansi kembali muncul kendala pada motor kamu dapat kembali melakukan servis di bengkel tersebut.

5. Pastikan Suku Cadang Asli

Selain garansi, hal lain yang harus diperhatikan adalah memastikan suku cadang yang digunakan asli. Dalam hal ini, kamu harus memiliki pengetahuan soal membedakan mana suku cadang yang asli dan palsu. Jangan sampai kamu membayar suku cadang palsu dengan harga original atau asli.

Suku cadang asli jelas memiliki perbedaan dengan yang palsu secara kualitas. Suku cadang palsu tidak memiliki ketahanan yang baik. Bukan tidak mungkin hanya dalam kurun waktu beberapa bulan setelah diservis, motor kamu akan kembali rusak.

Apabila kamu menginginkan produk dengan harga murah, kamu dapat mencari produk after market berkualitas yang sudah sudah terpercaya. Carilah produk after market yang sudah mendapat testimoni dari banyak orang. Pilihan ini akan lebih baik dibanding kamu membeli produk palsu yang kualitasnya belum tentu memenuhi standar.

  • Apakah Anda Suka Posting Ini? Silakan Bagikan :

Komentar

Berikan Komentar